Kunjungan PT Chevron di Ikbal-M-Yos Jelang Peresmian Kampus II di Batuaji

Written by Administrator

Kamis (5/5) lalu, Yayasan Pendidikan Ikbal-M-Yos (Ilmu Kelautan Bina Alumni Maritim) di Jalan Yos Sudarso, Batuampar, mendapat kunjungan mendadak dari PT Chevron Indonesia Company. Dua staf ahlinya Mohammad Johar dan Steven Pagan diterima langsung oleh Pendiri dan Direktur Ikbal M Yos, Sofyan T.S.

Dalam kunjungan tersebut, Mohammad Johar (Alumni CWII gel.15 Ikbal-M-Yos) dan Steven Pagan berkesempatan memberikan kuliah umum kepada peserta kursus CWII gelombang 24 dan 25.

Dalam pemaparannya, Facility Engineer PT Chevron, Mohamad Johar banyak menceritakan tentang pengalamannya selama bekerja di perusahaan operator minyak bumi terbesar di Indonesia itu. Dalam sesi berikutnya, Marine Systems Engineer, Steven Pagan, terlibat dalam diskusi serius tentang kesempatan dan peluang karir di PT. Chevron. "Pekerja Indonesia tak kalah dengan pekerja asing. Barangkali yang harus ditingkatkan adalah komunikasi dan bahasa," ujar Steven berpesan.

Selain memotivasi para peserta kursus, kedua petinggi PT Chevron juga memperlihatkan foto-foto proses pengeboran minyak bumi lewat monitor di depan kelas. Pengenalan alat dan tehnik pengeboran minyak laut dalam.

Meski berlangsung singkat, pertemuan malam itu sangat berkesan bagi peserta kursus. "Ikbal M Yos mengucapkan terimakasih kepada Mohamad Johar dan Steven Pagan. Pengalaman yang anda berikan tentu sangat berguna bagi kami," ujar Direktur sekaligus pendiri Ikbal M yos, Sofyan T.S, di akhir pertemuan. Sebagai simbolis, Sofyan T.S memberikan cinderamata kepada kedua tamu dari PT Chevron tersebut.

Untuk diketahui, Ikbal-M-Yos adalah lembaga pendidikan dan kursus yang bergerak dalam bidang industri lepas pantai, galangan kapal dan migas. Hingga saat ini, Ikbal-M-Yos telah menghasilkan ribuan pekerja profesional di Kepri hingga manca negara. Yang berpengaruh dan spesifik dari lembaga ini membangun SDM profesional dengan mengutamakan pendidikan moral dan kompetensi yaitu konsep spiritual, QSHE Awareness With Our God Voice, yakni tiada yang tertipu, tiada yang celaka, tiada yang sakit, dan tiada kerusakan lingkungan karena peran kita dengan selalu bertindak profesional "one by zero" yang di terapkan Sofyan T.S, alumni maritime yang telah melanglang buana di beberapa kota besar Asia, Amerika dan Eropa.

Atas permintaan alumni dan pekerja galangan kapal di Batam, Ikbal-M-Yos membuka kampus baru di Komplek Merapi Subur Blok A1 nomor 3,4,5, Batuaji. Rencananya, peresmian Kampus II tersebut akan digelar pada pertengahan bulan ini.

Koordinator Kampus II Ikbal-M-Yos di Batuaji, Vita menjelaskan, di bulan Mei 2011 ini pihaknya resmi membuka kelas baru untuk program Welding Inspector (CWII) gelombang 27, Ultrasonic Testing (UT) ASNT Level II gelombang 23, Coating Inspector Level II gelombang 12, Magnetic Particle Inspection & Liquid Penetrant Testing (MT/PT) ASNT Level II gelombang 26 dan Safety Officer gelombang 8 yang disertifikasi oleh Ditjen MIGAS, APITINDO, Disnaker Batam, dan Kemenakertrans R.I khusus untuk AK3 Umum. "Peserta kursus kita beri pilihan, Apakah di Kampus I Bengkong Garama atau di Kampus II Batuaji," ujar Vita kepada koran ini.

Teks dan foto : Immanuel Sebayang/Batam Pos